Jika anda baru saja mencoba peruntungan dengan menjadi dropshipper, maka pada artikel kali ini saya akan memandu anda bagaimana cara cari produk terlaris di shopee untuk dropshipper pemula.

Perlu diketahui bahwa seorang dropshipper harus bisa mencari produk terbaik dan terlaris atau yang diinginkan oleh customer.

Baca juga: Cara Jualan Di Facebook Marketplace

Disini saya akan membagikan salah satu cara yang bisa anda gunakan untuk mencari produk yang ideal untuk anda jual kembali. Kali ini kita memanfaatkan marketplace Shopee, sekaligus mencari produk dan suplier yang bisa kita tawarkan kerja sama.

Cara Cari Produk Terlaris Di Shopee Untuk Dropshipper Pemula

Cara berikut ini cukup mudah dilakukan, bisa saja ini menjadi titik awal anda mendapatkan produk yang mendatangkan keuntungan yang besar bagi anda. Silahkan simak langkah-langkahnya berikut ini.

1. Pertama buka situs https://shopee.co.id/.
2. Tentukan produk yang ingin dicari atau diriset.
3. Ketikkan nama produk di kolom pencarian shopee.
4. Klik pada tab “Terlaris” diatas produk yang ditampilkan.
5. Pilih produk selain iklan, biasanya dibagian atas ada produk iklan.

cara cari produk terlaris di shopee untuk dropshipper pemula
6. Coba cek salah satu produk teratas, lalu perhatikan hal-hal berikut ini.

7. Cek lanjutan produk.

cara cari produk terlaris di shopee untuk dropshipper pemula

Selanjutnya scroll ke bawah, lihat penilaian produknya. Seperti yang saya jelaskan sebelumnya, mendapatkan rating 4-5 bintang itu sudah bagus. Lalu lihat perbandingannya antara bintang 5,4,3,2 dan 1. Jika bintang 5 dan 4 nya itu ada ribuan sedangkan ada sebagian kecil bintang 3,2 dan 1, itu bisa dibilang produk yang bagus.

Untuk memastikannya kalian juga bisa cek pada bintang 3, 2 dan 1. Sebenarnya apa yang menyebabkan mereka memberikan bintang 1 sampai 3, karena bisa jadi itu kesalahan dari ekspedisi atau emang kesalahan penjual yang salah memilih warna.

Yang meragukan ketika kalian menemukan produk dengan rating 4-5 bintang namun yang terjual hanya di bawah 100 produk, karena bisa jadi itu merupakan fake order.

8. Jika semua kriteria dari produk diatas masuk untuk kalian jual, maka selanjutnya perhatikan toko dari produk tersebut. Berikut yang perlu diperhatikan.

cara cari produk terlaris di shopee untuk dropshipper pemula

9. Jangan puas dengan satu toko, coba cek toko lainnya yang menjual produk serupa. Terus lakukan riset seperti langkah di atas sampai anda menemukan yang tepat.

10. Setelah semua kriteria, baik itu produknya ataupun tokonya terbilang bagus dan terpercaya. Mulailah jualan di akun marketplace yang anda punya. Editlah foto yang didapat agar tidak sama persis dengan sumbernya.

Akhir Kata

Itulah panduan cara cari produk terlaris di shopee untuk dropshipper pemula. Semoga ini bisa bermanfaat buat anda semua. Intinya jangan mudah menyerah, terus belajar hingga nantinya anda menemukan formula yang tepat berjualan sebagai dropshipper.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *